Sabtu, 10 Juni 2023 – 23:14 WIB
Bola VIVA – Isu tak mengenakkan datang dari Lionel Messi. Ini ada hubungannya dengan penggemar mega bintang di Indonesia.
Maklum, timnas Argentina kini memiliki agenda berkunjung ke Indonesia. Mereka akan menghadapi Skuad Merah Putih pada Senin 19 Juni 2023 di FIFA Match Day.
Nama Messi masuk dalam daftar rombongan dalam lawatan ke Asia. Bahkan, ia kini telah tiba di negara tujuan pertamanya, China, di mana mereka akan menghadapi Australia pada 15 Juni mendatang.
Namun kabar lain muncul, jurnalis Argentina Leo Paradizo dalam cuitan di Twitter mengaku mendapat informasi eksklusif soal Messi.
“Messi tiba di Beijing dan mendorong revolusi. Informasi eksklusif, dia hanya akan memainkan pertandingan pertama melawan Australia, yang dia tidak datang ke Indonesia untuk pertandingan 19 Juni,” katanya dalam tweet.
Tiba-tiba berita itu menyebar. Di media sosial Twitter-nya muncul tagar #refund, termasuk pembahasan soal tiket pertandingan melawan Argentina.
Halaman selanjutnya
Banyak yang kecewa mendengar isu hangat tersebut. Mereka yang sudah membeli tiket pertandingan merasa tidak puas jika Messi tidak hadir di Stadion Gelora Bung Karno Utama dan meminta uangnya dikembalikan.